Minggu, 28 Juni 2015

GAMBARAN FISIK MEKONG BOBTAIL



hamster, guppy, freelance, indonesia, jual hamster, jual guppy, jual hewan, jual tikus, jual kandang,
-visit us: @Mr_ikky and Friends-

Karakteristik

Mekong Bobtail merupakan kucing berukuran sedang. Tubuhnya berbentuk seperti persegi panjang. Tubuhnya berotot, elegan dan ramping. Kakinya panjang menengah dan memiliki cakar berbentuk oval. Kepalanya lembut dan bulat, dengan dagu yang kuat dan moncong yang halus dan berbentuk oval. Telinga Mekong Bobtail besar, luas, dan tinggi. Matanya besar dan berbentuk oval.


Mekong Bobtail memiliki bulu yang pendek dan bulunya relatif kuat. Bulunya mengkilap, memiliki lapisan bawah yang cerah dan tipis, dan membutuhkan perawatan yang sering. Pola warna bulu Mekong Bobtail adalah colorpoint, yang sama dengan Siamese, kecuali warna putih. Salah satu ciri khas Mekong Bobtail adalah, ekornya yang pendek karena mutasi genetik. Berat badan ras kucing ini dapat mencapai 8-10 lbs atau 2.0-5.5 kg. Harapan hidup Mekong Bobtail dapat mencapai 15-18 tahun atau lebih.

Keunikan

Keunikan pada Mekong Bobtail adalah pada saat dia berjalan. Mekong Bobtail akan mengeluarkan suara keletak-keletuk pada saat dia sedang berjalan. Hal tersebut terjadi karena, cakar pada kaki belakang Mekong Bobtail tidak tersembunyi atau selalu berada diluar. Selain itu, Mekong Bobtail adalah kucing yang tidak pernah menggaruk, tetapi Mekong Bobtail selalu menggigit ketika marah. Keunikan lainnya adalah pada kulitnya. Kulitnya selalu berdekatan dengan otot, dan juga kulitnya longgar. Sehingga, dapat ditarik ke segala arah tanpa menyebabkan sakit dan kerusakan pada Mekong Bobtail.



sumber: id.wikipedia.org
Add to Cart

0 komentar:

Posting Komentar