Rabu, 24 Juni 2015

LATAR BELAKANG KUCING AMERICAN CURL



hamster, guppy, freelance, indonesia, jual hamster, jual guppy, jual hewan, jual tikus, jual kandang,
-visit us: @Mr_ikky and Friends-

Sejarah


Pada Juni 1981, kucing ini pertama kali ditemukan oleh keluarga Ruga. Mereka menemukan dua ekor kucing yang memiliki bulu panjang, yang satunya berwarna hitam yang merupakan kucing betina, sedangkan satunya lagi berwarna putih dan hitam. Oleh keluarga Ruga, kedua ekor kucing tersebut yang berwarna hitam diberi nama Shulamith, dan yang berwarna dua diberi nama Panda. Namun sayang, beberapa minggu kemudian, Panda menghilang, sehingga Shulamith menjadi nenek moyang ras American Curl saat ini. 

Pada tahun 1983, seekor American Curl pertama kali diikutkan dalam kontes kucing. Dan pada tahun 1987, seekor kucing American Curl bulu panjang pertama kali menjadi juara dalam kontes kucing yang diadakan oleh The International Cat Association (TICA). Selanjutnya pada tahun 1993, American Curl menjadi ras kucing yang pertama yang dimasukan ke dalam 2 kelas lomba sekaligus dalam ajang "Cat Fanciers' Association Championship", yaitu kelas kucing berbulu panjang dan berbulu pendek.

Temperamen

American Curl adalah kucing yang tidak terlalu agresif dan mudah beradaptasi. American Curl sangat senang bermain dan tinggal dengan hewan peliharaan lainnya. Kucing ini juga senang memperhatikan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh pemiliknya.
 
 
 
sumber: id.wikipedia.org
Add to Cart

0 komentar:

Posting Komentar